Halaman

Jumat, 26 Februari 2010

Tugas Individu 2 "Empat Tahapan Ujian dalam Pembaharuan Pendidikan Menurut Nisbet"

1. The increase in workload (pertambahan beban kerja) : perubahan dalam sistem pendidikan harus dilakukan secara bertahap agar pertambahan beban kerja tidak terlalu besar, sehingga dalam pergantian sistem tidak terjadi ketergesa-gesaan. Contoh: pergantian kurikulum dilakukan secara bertahap kurikulum yang dulunya berbentuk CBSA (Cara belajar Siswa Aktif) menjadi KBK (Kurikulum Berbasis Kompetensi) dalam perubahan ini terdapat perubahan cara pengajaran dimana beban kerja pengajar bertambah 2. Loss of Confidence (kehilangan kepercayan) : dalam menghadapi pembaharuan sistem pendidikan guru harus terus belajar dan mengembangkan ide baru untuk meningkatkan kemampuan agar tidak tertinggal dan tetap mendapat kepercayaan dari siswa. Contoh: sewaktu di SMA masing-masing kelas memiliki komputer yang digunakan sebagai sarana pengajaran. Di sini guru diharapkan dapat menggunakan teknologi dalam pengajaran, sehingga banyak guru yang mulai menggunakan power point sewaktu mengajar. 3. The Period of Confussion (Masa Kacau) : dalam pembaharuan sistem pendidikan sering kali terjadi masalah-masalah dan kekacauan apalagi jika sistem yang akan digunakan belum jelas arah dan tujuannya. Tetapi hal ini masih dapat diatasi oleh pengajar. Contoh: Dalam penggunaan sistem KBK (Kurikulum Berbasis Kompetensi) banyak siswa yang bingung karena guru hanya berperan sebagai pengarah sedangkan siswa mencari sendiri bahan-bahan pelajaran, awalnya terjadi kebingungan dalam sistem ini, tetapi masih dapat diatasi oleh pengajar. 4.The Blacklash : masalah-masalah yang timbul dalam mengevaluasi sebuah sistem baru diselesaikan dengan menggunakan upaya-upaya pembaharuan. Masalah-masalah yang timbul dalam sebuah sistem kemudian dievaluasi dan dalam pemecahan masalah tersebut dilakukan upaya pembaharuan untuk menyelesaikan masalah tersebut. Contoh: dalam kurikulum berbasis kompetensi terdapat beberapa masalah yang kemudian dievaluasi dan dipecahkan melalui beberapa upaya kemudian terciptalah kurikulum baru yaitu KTSP. Diselesaikan di medan pada tanggal 26 Februari 2010, pukul 19.54 wib

Tidak ada komentar:

Posting Komentar